Rabu, April 23, 2008

PAGI YANG TERBELI

Kebingungan fajar yang mencekam
Penuh lamunan akan hari ini
Masihku terdiam untuk beberapa waktu
Sampai iblis datang mendekatkan diri padaku
Lemparan senyumnya paksa ku senang
Tangannya mulai siapkan semua kesenangan semu
Satu gelas kaca memuat spercik air jenewa
Diletakan botol vodka dalam ingatan
Aku merasa senang
Alkohol mulai menyekat rongga tenggorokan
Rasa pusing menyerang dalam hayal
Aku tertawa keras
Pagi ini ada jawaban untuk semua keluh kesah
Meski salah mabuk jadi penyeimbang galau ku
Air terus mengalir
Dasar leherku tetap kering meski terus di guyur
Lupa semakin banyak dalam ingat
Kepalaku berat
Mulai bingung mendera
Racun yang manis
Kini aku hilang di bawah sadar
Imajinasiku cipta mimpi indah
Walau sadar sedihku akan berkunjung lagi



( Malang 08-02-2007 )

Tidak ada komentar:

Mata hari kembali

Mata hari kembali
saat siang tak lagi setia dengan sang surya gelap datang selimuti dan malam akan datangkan hiasannya seperti bintang dan bulan untuk tempat yang selalu dirundung sunyi, malam .... ? ruang kontemplasi dan instropeksi buat diriku.