Sabtu, Mei 10, 2008

UNTUK ANAK NEGERI

Derai tangis anak negeri ditengah lautan biru
Teriak haus dan lapar diantara susu dan pangan yang melimpah
Tanganku mengepal hatiku pilu menahan dendam
Melihat penderitaan saudaraku disegala penjuru
Hai para raja yang disana haruskah ini kau tau ?
Melihatkah kalian generasimu diracun dengan tindak pembodohan
Masihkah banyak lagi darah dan air mata yang tumpah
Hanya untuk ketidak adilan ini terus berlangsung
Demi tulang iga para saudaraku yang menonjol diantara kulitnya
Untuk air mata dan keringat duka yang diperas
Dan untuk nyawa yang tak pernah di ingat dalam angannya
Tanpa kita tau bahwa meraka adalah garis keturunan pemerdeka
Sungguh akan habis nasionalis dinegeri ini
Kalo kroni kroni pembangkang, penjilat dan pengahasut masih bercokol
Pencipta semesta kirimkan azab untuk mereka kembali mengingat
Mengingat masa depan negeri ini dan kelangsungan generasi yang dihargai




(KOKO)

Tidak ada komentar:

Mata hari kembali

Mata hari kembali
saat siang tak lagi setia dengan sang surya gelap datang selimuti dan malam akan datangkan hiasannya seperti bintang dan bulan untuk tempat yang selalu dirundung sunyi, malam .... ? ruang kontemplasi dan instropeksi buat diriku.